TNI Panen Tiga Kwintal Bawang Merah






PURWODADI- Bersama petani, Danramil 02/Grobogan Kapten Inf Sunoto dan Danramil 04/Godong Kapten Inf Mujiyono melakukan panen bawang merah perdana di lahan Unit Pengolahan Pupuk Organik (UPPO) Pandu Sakti di Pucang Kecamatan Grobogan.
Penanaman bawang merah dilakukan pada Januari lalu. Selama dua bulan tersebut bawang merah di budidaya di lahan seluas seperdelapan hektare. “Kami dibantu petani yang mengelola setiap harinya. Darisitu, kami mampu memanen sebanyak tiga kwintal bawang merah,” jelas Dandim 0717/Purwodadi Letkol Arh Jan Piter Gurning melalui Danramil 04/Godong Kapten Inf Mujiyono.
Masih banyaknya lahan tidur di sekitaran UPPO, membuat para TNI memanfaatkan lahan untuk menanam bawang merah dan cabai. Sebelumnya telah melakukan panen cabai sebanyak 75 kilogram di lahan seluas 750 meter.
“Hasil dari panen bawang merah dan cabai tersebut kemudian dibagikan kepada seluruh anggota kodim,” imbuhnya.
 Hal itu juga sebagai tindaklanjut dari wacana Dharma Wanita Persatuan Kementan yang disampaikan ke Panglima TNI. Kemudian perintah sampai turun ke kodim, untuk melakukan penanaman komoditas seperti cabai dan merah di setiap rumahnya.
“Maka itu, kami langsung memanfatkan lahan milik kodim yang masih kosong tersebut. Sekaligus mengajak masyarakat agar turut menerapkan di pekarangan rumah masing-masing,” imbuhnya.
Darisitu, Mujiyono berharap masyarakat dapat ikut menanam cabai dan bawang merah seperti yang dilakukan TNI untuk menyiasati ketidak stabilannya harga pada komoditas tersebut.
Apabila masyarakat mulai sadar akan penanaman cabai di lingkungan rumahnya. Diharapkan mampu membantu mengurangi beban mereka sendiri dalam kehidupan sehari-harinya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tiga Persit Raih Satya Lencana Bakti

Menjalin Silaturahmi Antara TNI Dengan PHDI Grobogan

Dandim Pimpin Rapat Perdana Bulan Dana PMI Kabupaten Grobogan Tahun 2024