Kodim Grobogan Melaksanakan RAT Luar Biasa
GROBOGAN - Kodim 0717/Grobogan melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Luar Biasa Primer Koperasi Kartika C.06 Grobogan yang dilaksanakan di Aula Makodim jl. Suhada no. 2 Purwodadi Kabupaten Grobogan. Senin, (6/11/2023).
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Dandim 0717/Grobogan Letkol Arh Muda Setyawan, S.I.P., M.I.P dan turut dihadiri oleh seluruh perwira staf, Danramil, personil Kodim serta PNS.
Sebagaimana yang diketahui bersama bahwa RAT Luar Biasa Primkop Kartika C.06 ini dalam rangka Pemilihan Pejabat baru ketua Koperasi dimana pejabat lama melaksanakan pensiun terhitung mulai tanggal 1 November 2023. Agar tidak menjadi kekosongan dalam jabatan Ketua Koperasi untuk itu seluruh anggota Koperasi yang hadir turut berperan aktif dan memberikan masukan yang bagus serta positif pada rapat yang digelar hari ini, serta dapat menentukan dan memilih Ketua Koperasi yang baru sesuai dengan keputusan bersama dan betul- betul bisa membawa koperasi lebih baik lagi kedepannya.
Dalam sambutanya Dandim mengatakan, bahwa RAT kali ini diharapkan bagi pejabat yang terpilih wajib mengetahui dan membaca peluang-peluang usaha yang bagus agar bisa memajukan koperasi ini serta dalam rangka meningkatkan kesejahteraan anggotanya, tanpa inisiatif, perbaikan diri dan perbaikan manajemen koperasi ini tentunya tidak akan berkembang.
“Untuk itu demi memajukan koperasi ini agar semakin lama kedepannya semakin baik serta terukur, pejabat baru harus berkoordinasi dengan instansi terkait dan selalu membina SDM yang ada di dalam koperasi ini,” terang Muda Setyawan.
Ditambahkan, koperasi ini adalah dari kita untuk kita. Oleh karena itu, mari kita jaga amanah ini dengan baik. Buat koperasi kita bisa kembali tumbuh dan bangkit untuk meningkatkan motivasi dan moril serta kesejahteraan seluruh anggota.
“Pada kesempatan ini, atas Rahmat dan Ridho Tuhan Yang Maha RAT Luar Biasa Primer Koperasi Kartika C.06 Grobogan akan lebih baik dan baik lagi, semoga Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan petunjuk dan bimbingan kepada kita semua dalam melanjutkan pengabdian kepada bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia tercinta” pungkas Dandim.
Pendim 0717/Grobogan
Komentar
Posting Komentar