Babinsa Ramil 17/Kradenan Melatih PBB Siswa SMAN 1 Kradenan Untk Menghadapi Lomba




Babisa Koramil 17/Kradenan Sartu Ali Sadikin melatih PBB (Peraturan Baris Berbaris) siswa SMAN 1 Kradendan di Halaman SMAN 1 Kradendan di Jl. Honggokusuman No 19 Kuwu Kec. Kradenan, Kab. Grobogan, Rabu (22/02).
Dalam rangka mempersiapkan diri untuk mengikuti lomba PBB tangkat Kabupaten Grobogan yang akan dilaksanakan pada tanggal 23-25 Pebruari 2017 para siswa SMA mempersiapkan diri untuk menampilkan yang terbaik sehingga memerlukan seorang pelatih yang mumpuni dalam penguasaan PBB.
Kerjasama antara pelatih dan pelaku disini sangat sekali menentukan keberhasilan dalam membentuk peleton PBB yang tanggap, taguh dan trengginas sehingga mempunyai respek dan gerakan yang patah-patah, tidak hanya itu semangat,  penampilan dan kerapihan juga mempengarihi penilaian lomba.
Latihan PBB pada awalanya memang harus dipaksakan kepada seluruh siswa dan siswi karena untuk membentuk sukap dan watak seseorang yang berkrakter rasa cinta kepada tanah airnya sahingga akan terbentuk jiwa nasionalisme yang tinggi sehingga dapat menjadi komponen cadagan dalam hal Bela Negara.
Lomba PBB yang diadakan oleh dinas pemuda dan olah raga Kab. Grobongan selain untuk menyaring siswa/siswi SMA yang nantinya akan mewakili Kab. Grobogan dalam lomba tingkat eks Karesidenan juga iangin menanamkan kepada para siswa agar selalu berpegang teguh pada nilai-nilai Patriotisme. (pendim0717/pwd)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tiga Persit Raih Satya Lencana Bakti

Dandim Grobogan dan Perhutani Sidak Program Penghijauan di Desa Bandungharjo

Tanamkan Sikap Disiplin, Batituud Latih PBB Pada Siswa MA AL AZAR Wirosari