Jalin Sinergi, Danramil Geyer Silaturahmi ke KPH Gundih

Grobogan - Danramil 09/Geyer Kapten Cke Nanang Dwi S beserta jajaran melaksanakan kegiatan silaturahmi ke Kantor Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Gundih, Kamis (8/1/2026). 


Menurut Danramil 09/Geyer Silaturahmi yang dilaksanakan ini dalam rangka untuk mempererat sinergi dan kerja sama lintas sektor antara TNI AD dan Perhutani dalam mendukung program kehutanan yang berkelanjutan serta melibatkan peran aktif masyarakat.


"Koramil Geyer siap mendukung tugas dan program KPH Gundih, khususnya dalam menjaga keamanan kawasan hutan serta menciptakan situasi wilayah yang aman dan kondusif," ujarnya.


Kunjungan Danramil 09/Geyer beserta jajaran disambut langsung oleh Administratur (Adm) KPH Gundih Haris Setiana bersama Wakil Administratur (Waka Adm) KPH Gundih.


Adm KPH Gundih Haris Setiana menyambut baik komitmen tersebut dan berharap koordinasi, dan kolaborasi serta komunikasi yang telah terjalin selama ini dapat terus ditingkatkan demi kepentingan bersama.


"Terimakasih atas dukungan dari  TNI kepada Perhutani, peran TNI sangat penting dalam menjaga kelestarian hutan serta membantu memberikan edukasi kepada masyarakat sekitar hutan,” ujar Haris Setiana


Silaturahmi ini sebagai bentuk komitmen TNI dengan Perhutani dalam menjaga keamanan hutan, mendukung program ketahanan pangan, serta koordinasi terkait masalah kehutanan. Pendim(0717/Grobogan)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tiga Persit Raih Satya Lencana Bakti

Irdam IV/Diponegoro Secara Resmi Menutup Pelaksanaan TMMD ke-126 di Grobogan

Libatkan Ormas Ciptakan Kamtibmas Kodim 0717/Grobogan Laksanakan Patroli Gabungan