Dandim Grobogan Tinjau Progres Pembangunan KDKMP Di Empat Desa


Grobogan - Untuk mengetahui kondisi terupdate di lapangan, Komandan Kodim 0717/Grobogan Letkol Inf Wefri Sandiyanto melakukan peninjauan langsung terhadap perkembangan pembangunan Koperasi Desa atau Kelurahan Merah Putih (KDKMP) di empat desa sekaligus di wilayah Kabupaten Grobogan pada Rabu, (31/12/25).


Peninjauan dilakukan di empat lokasi pembangunan KDKMP, yaitu Desa Wolo, Desa Bologarang, dan Desa Lajer, ketiga desa tersebut berada di wilayah Kecamatan Penawangan. Sedangkan Desa Mojoagung berada di Kecamatan Karangrayung


Dandim Grobogan mengatakan peninjauan ini dilaksanakan sebagai bagian dari fungsi pembinaan wilayah dan pengawasan terhadap program strategis nasional yang digulirkan oleh pemerintah.


"Peninjauan kita laksanakan untuk melihat secara langsung sejauh mana progres pembangunan yang telah dikerjakan di masing-masing lokasi," ujar Dandim 


Dandim juga mendorong para pekerja di lapangan agar tetap semangat sehingga pembangunan bisa terselesaikan sesuai dengan target yang diberikan.


Kita harapkan percepatan operasional koperasi dapat segera terwujud dan manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat,” pungkas Letkol Wefri.


Kodim 0717/Grobogan berkomitmen untuk selalu mendukung program pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat salah satunya melalui Koperasi Desa atau Kelurahan Merah Putih. Pendim(0717/Grobogan).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tiga Persit Raih Satya Lencana Bakti

Irdam IV/Diponegoro Secara Resmi Menutup Pelaksanaan TMMD ke-126 di Grobogan

Libatkan Ormas Ciptakan Kamtibmas Kodim 0717/Grobogan Laksanakan Patroli Gabungan