Danramil Kradenan Monitoring Pembangunan Desa
GROBOGAN – Danramil 17/Kradenan Kodim 0717/Grobogan Kapten Inf Edi Hermanto berperan aktif dalam Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Pembangunan yang bersumber dari Dana Desa Tahap 1 TA 2023 yang dilaksanakan di Desa Crewek Kecamatan Kradenan Kabupaten Grobogan. Rabu (21/6/23).
Kegiatan monitoring ini dihadiri Camat Kradenan Ibu Sri Suhartini S.Sos, M.M., Staf Kasi PMD Kecamatan Kradenan Bapak Sudarto S.Sos, Kades Crewek Bapak Purwoto, Babinsa Crewek Koptu Sugiaris, pendamping desa Crewek Bapak Lutfi dan juga TPK Desa Crewek Bapak Sutikno.
Kades Crewek Bapak Purwoto mengucapkan selamat datang Tim Monev dari Kecamatan Kradenan di desa Crewek dalam rangka Monev Dana desa ini.
“Kegiatan Monev dana desa Tahap 1 Ta. 2023 di desa Crewek sudah terlaksana semua, untuk administrasinya/SPJ nya juga sudah siap, selanjutnya kami mohon arahan dan masukkannya dari tim monev kecamatan,” terang Purwoto.
Menurut Camat Kradenan mengatakan, disampaikan akan selalu mendukung pembangunan di setiap desa yang berada di wilayah Kecamatan Kradenan.
“Dengan adanya pembangunan menggunakan dana desa, harapannya kemajuan disetiap desa dapat terwujud, namun juga diminta kepada perangkat desa agar menganggarkan dana untuk pemberdayaan, yaitu selain meningkatkan pembangunan fisik, kita juga perlu memperhatikan SDM warga, maka bidang pemberdayaan harus juga digalakkan agar dapat meningkatkan SDM,” jelasnya.
Sementara itu dari keterangan Danramil Kradenan mengatakan, pembangunan desa merupakan faktor utama kemajuan suatu daerah, apalagi sejak digulirkan Dana Desa oleh pemerintah dimana desa dapat menentukan sendiri pembangunan yang akan dilaksanakan bermanfaat bagi warga desa tersebut.
“Pembangunan di desa dapat dilaksanakan setelah melalui proses Musyawarah Desa dan dilanjutkan Musrenbang tingkat kecamatan dan kabupaten. Dalam pelaksanaan pembangunan dana desa perlu ada pengawasan dari berbagai pihak, sehingga tidak terjadi kekeliruan dan kesalahan baik secara administrasi maupun tahapan pembangunan,” terang Edi Hermanto. (Pendim0717/Grobogan).
Komentar
Posting Komentar