Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Beri Pembekalan dan Pelatihan Linmas

 







GROBOGAN – Babinsa Koramil 08/Tawangharjo Kodim 0717/Grobogan, Sertu Suratman bersama Bhabinkamtibmas memberikan pembekalan dan pembinaan terhadap Linmas menjelang pemilu serentak tahun 2024 di Balai Desa Mayahan, Kec. Tawangharjo, Kab. Grobogan, Rabu (12/04/23).


Pembinaan dilakukan, Sebagai wujud sinergitas Babinsa bersama Bhabinkamtibmas dan Linmas, serta memberikan pemahaman tugas dan fungsi sebagai anggota Linmas.


Danramil 08/Tawangharjo Lettu Inf Warsidi menjelaskan, materi pembekalan yang disampaikan yaitu tentang tugas pokok Linmas. Selain itu, diberikan pengetahuan dan pelatihan dasar baris-berbaris, gerakan pengaturan lalu lintas dan bela diri dasar. Dilakukan juga pengecekan sikap tampang dan penggunaan seragam Linmas.


“Pembekalan dan pelatihan Linmas dilakukan dalam rangka meningkatkan kemampuan Linmas menjelang pemilu serentak tahun 2024. Harapannya Linmas bisa membantu melaksanakan tugas serta mendukung tugas dalam pengamanan kegiatan di desa,” ungkapnya.


Sementara itu Bintara Pembina Desa (Babinsa) menjelaskan garis besar tugas Linmas adalah membantu dalam penanggulangan bencana, membantu keamanan, ketenteraman dan ketertiban masyarakat, membantu dalam kegiatan sosial kemasyarakatan di desa serta pengamanan pemilu.


“Tugas Linmas yaitu membantu upaya pertahanan negara serta fungsi Linmas atau lebih dikenal dengan Pertahanan Sipil atau Hansip. Linmas merupakan bagian dari masyarakat yang harus bisa memberi contoh bagi masyarakat lainnya dalam penanaman disiplin dan semangat bela negara," pungkasnya. (Pendim 0717/Grobogan)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tiga Persit Raih Satya Lencana Bakti

Dandim Grobogan dan Perhutani Sidak Program Penghijauan di Desa Bandungharjo

Tujuh Anak Anggota Kodim Terima Penghargaan