Aksi Turunkan Stunting, Koramil dan Polsek Tawangharjo Bagikan Nutrisi Tambahan

 







Koramil 08/Tawangharjo dan Polsek Tawangharjo bersinergi melaksanakan pemberian bantuan nutrisi tambahan kepada warga, dalam rangka percepatan penurunan stunting di wilayah Kec. Tawangharjo. Jumat (10/03/23).


Sebagai bentuk kepedulian dan perhatian serta dukungan dalam penanganan terhadap masalah stunting, Koramil dan Polsek Tawangharjo memberikan bantuan kepada anak terindikasi mengalami stunting di Desa Tawangharjo dan Desa Selo. Bantuan yang diberikan berupa vitamin dan makanan bernutrisi.


Diketahui, stunting merupakan kondisi kekurangan gizi kronis pada anak yang mempengaruhi tumbuh kembang dan kecerdasan. Kekurangan gizi terjadi sejak bayi dalam kandungan pada masa awal setelah bayi lahir. Akan tetapi, kondisi stunting baru nampak setelah bayi berusia 2 tahun. 


Danramil 08/Tawangharjo Lettu Inf Warsidi mengatakan, pemberian bantuan tersebut sebagai wujud tindak lanjut pemerintah untuk menurunkan angka stunting secara nasional.


“Stunting ini adalah program nasional yang perlu kita sukseskan bersama baik oleh pemerintah pusat maupun daerah biar penurunan angka stunting di Indonesia bisa terwujud,” ucapnya


Lebih lanjut Danramil menambahkan, "Selain untuk memberikan bantuan kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui permasalahan yang dialami keluarga yang anaknya terindikasi menderita stunting," tutupnya. (Pendim 0717/Grobogan)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tiga Persit Raih Satya Lencana Bakti

Dandim Grobogan dan Perhutani Sidak Program Penghijauan di Desa Bandungharjo

Tanamkan Sikap Disiplin, Batituud Latih PBB Pada Siswa MA AL AZAR Wirosari