Gelar UTP Umum Guna Meningkatkan Kemampuan Serta Profesionalitas Prajurit
GROBOGAN - Guna mengasah ketrampilan dan kemampuan serta meningkatkan profesionalitas prajurit, Kodim 0717/Grobogan menggelar Uji Terampil Perorangan (UTP) umum Triwulan I Ta. 2023 di Halaman Makodim Grobogan. Rabu, (8/2/2023).
Kegiatan UTP ini merupakan program latihan rutin yang harus dilaksanakan, yang bertujuan untuk memelihara serta mengasah kemampuan serta ketrampilan para Prajurit itu sendiri dengan disesuaikan kepangkatan dalam kesatuan teritorial setingkat Komando Distrik Militer (Kodim).
Selain itu, UTP Umum ini juga merupakan sarana pengujian bagi prajurit untuk mengetahui serta memahami terhadap materi-materi yang telah disampaikan dalam latihan perorangan, sekaligus harus mampu mengaplikasikannya dalam melaksanakan tugas pokok kesehariannya.
Menurut keterangan Dandim 0717/Grobogan Letkol Arh Muda Setyawan, S.I.P., melalui Komandan Latihan Kapten Czi Agus Munarwanto menekankan kepada peserta UTP untuk mengikuti mekanisme latihan yang telah direncanakan dengan rasa tanggung jawab.
"Pelaksanaan latihan ini merupakan tahap untuk menguji keterampilan perorangan dari materi yang telah diperoleh dan dilatihkan pada setiap waktu dan kesempatan, diharapkan hasil yang dicapai dalam latihan tersebut, dapat digunakan sebagai acuan dan bahan evaluasi dalam pelaksanaan kegiatan sehari-hari," tegas Agus.
Ditambahkan, dengan waktu latihan yang sudah direncanakan ini dapat berjalan dengan baik sehingga hasilnya sesuai dengan target dari Komando atas. Kegiatan pembinaan ini dilaksanakan secara bertahap, bertingkat, dan berlanjut sesuai dengan siklus latihan sesuai program latihan. Sementara manfaat lainnya diarahkan untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia aparat komando kewilayahan.
“Agar aparat kita mempunyai kesiapan dalam melaksanakan tugas, serta kualitas dan kemampuan teknis yang dapat diandalkan. Khususnya dalam menghadapi tugas-tugas pembinaan teritorial di wilayah binaannya,” pungkasnya. (Pendim0717/Grobogan).
Komentar
Posting Komentar