Tanamkan Jiwa Nasionalisme, Babinsa Berikan Materi Wasbang dan Outbond

 






GROBOGAN – Personel TNI Babinsa Koramil 09/Geyer Serma Soepardjo bersama tiga orang rekan memberikan materi Wawasan Kebangsaan kepada santri dan santriwati Pondok Pesantren Al Yahya Nusantara di Desa Asemrudung Kecamatan Geyer Kabupaten Grobogan dalam rangka menanamkan jiwa Nasionalisme.


Babinsa mengajak santri dan santriwati untuk bisa memahami dan mengamalkan tentang nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhineka Tunggal Ika sebagai empat pilar Kebangsaan.


“Memberikan wawasan kebangsaan bagi santri dan santriwati agar lebih memahami dan mengerti apa itu Peraturan Baris Berbaris dan apa itu Wawasan Kebangsaan,” kata Serma Soepardjo.


Diharapkan dengan pemberian materi Wawasan Kebangsaan  para santri dan santriwati akan memiliki perilaku sebagai Bangsa Indonesia yang sejati, yaitu bangsa yang toleran, saling menghormati, Cinta Tanah Air dan memiliki Jiwa Nasionalisme yang tinggi.


Pengasuh Pondok Pesantren Al Yahya Nusantara Bapak Priyono mengucapkan terima kasih Kepada Babinsa yang telah memberikan materi berupa bimbingan yang bermanfaat ini.


“Harapan kami kedepan Babinsa dapat terus mendukung kegiatan-kegiatan seperti ini, karena sosok TNI merupakan contoh dan panutan bagi para santri,”ungkapnya. (Pendim0717)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tiga Persit Raih Satya Lencana Bakti

Dandim Grobogan dan Perhutani Sidak Program Penghijauan di Desa Bandungharjo

Tanamkan Sikap Disiplin, Batituud Latih PBB Pada Siswa MA AL AZAR Wirosari