Kegiatan Pembinaan Peningkatan Kemampuan Keluarga Besar TNI Oleh Kodim Grobogan
GROBOGAN
- Kodim 0717/Grobogan menggelar kegiatan penyelenggaraan komunikasi Pembinaan
Peningkatan Kemampuan Keluarga Besar TNI (Bin Katpuan KBT) Ta. 2021 sekaligus menggelar silaturahmi Keluarga Besar FKPPI, GM
FKPPI, PPM dan HIPAKAD diikuti sebanyak 50 orang KBT yang
dilaksanakan di aula Makodim jl. Suhada no. 2 Purwodadi Grobogan. Rabu (29/9/2021).
Kegiatan
ini mengusung tema “Melalui Pembinaan Peningkatan Kemampuan Keluarga Besar TNI,
KBT Menjadi Organisasi Masyarakat yang Profesional dan Militan Guna Mendukung
Tugas Pokok TNI AD”.
Dalam kesempatan kegiatan tersebut
dipimpin langsung oleh Dandim 0717/Grobogan Letkol Inf Asman Mokoginta. Dalam
arahannya menyampaikan tujuan kegiatan
Pembinaan Peningkatan Kemampuan Keluarga Besar Tentara adalah untuk memelihara
dan memantapkan rasa cinta tanah air, wawasan kebangsaan dan kesadaran bela
negara bagi keluarga besar TNI khususnya Keluarga Besar FKPPI, GM FKPPI, PPM
dan HIPAKAD.
“Keluarga
Besar TNI harus terus mendapatkan pembinaan guna menghadapi perkembangan
situasi. Salah satunya seperti saat ini, yaitu Bin Katpuan KBT agar terus
berkontribusi positif dan dapat menjadi kepanjangan tangan TNI AD disetiap lini
kehidupan berbangsa dan bernegara,” terang Asman.
Dandim
menambahkan, agar para peserta nantinya dapat mengikuti kegiatan ini dengan
seksama serta dapat menerima apa yang akan disampaikan pemateri.
“Hal ini terkait upaya pembelaan negara sesuai bidang
dan keahliannya, KBT sebagai komponen pertahanan siap digunakan dalam membantu
tugas TNI baik dalam kegiatan penanggulangan bencana maupun kegiatan lainnya
yang diselenggarakan melalui Pembinaan Teritorial (Binter),” pungkas Dandim.
Kegiatan
tersebut dilaksanakan dengan tertib aman serta sesuai prosedur kesehatan guna menekan
penyebaran Virus Covid-19. (Pendim0717/Grobogan).
Komentar
Posting Komentar