Vaksin Para Purnawirawan dan Warakawuri TNI


Grobogan - Kodim 0717/Grobogan melaksanakan vaksinasi Covid-19 kepada para Purnawirawan TNI-AD dan keluarga serta Warakawuri di wilayah Kabupaten Grobogan.

Pelaksanaan vaksinasi ini merupakan tindak lanjut dari program komando atas TNI-AD sebagai wujud kepedulian dan mendukung program pemerintah tentang vaksinasi, kegiatan tersebut berlangsung selama tiga hari, dimulai hari selasa tanggal 18 Mei 2021 sampai dengan hari kamis tanggal 20 Mei 2021bertempat di Klinik Pratama Kartika 20 Purwodadi Jl. MT. Haryono 45 Purwodadi. Selasa 18 Mei 2021.

Sebelum mendapatkan vaksin para Purnawirawan dan keluarga serta Warakawuri melalui proses pemeriksaan data, screening atau pemeriksaan singkat dan yang lolos akan mendapatkan vaksin COVID-19.






 “Terimakasih kepada pihak Kodim 0717/Grobogan  yang telah mengikutsertakan kita untuk di vaksin, sehingga kami bisa terhindar dari COVID-19,” kata Kapten Purn Sumardi.

Di tempat terpisah Komandan Kodim 0717/Grobogan  Letkol Inf  Asman Mokoginta mengatakan bahwa hal tersebut dilakukan pihaknya atas dasar peduli dan menghormati para purnawirawan senior.

“Kegiatan ini adalah wujud kepedulian terhadap para senior kami para Purnawirawan, kami berharap setelah mendapatkan suntikan vaksin, para Purnawirawan ini tetap menjalankan protokol kesehatan dengan ketat, mengingat kekebalan tubuh semakin berkurang dibandingkan dengan yang masih usia muda,” kata Dandim. (Pendim0717)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tiga Persit Raih Satya Lencana Bakti

Dandim Grobogan dan Perhutani Sidak Program Penghijauan di Desa Bandungharjo

Tujuh Anak Anggota Kodim Terima Penghargaan